Pengaturan Transportasi dan Distribusi Barang dengan Metode Transportasi dan Saving Matrix

Boestami S., Roby and Baskoro, Gembong and Astuti, Murti (2012) Pengaturan Transportasi dan Distribusi Barang dengan Metode Transportasi dan Saving Matrix. BISTEK Jurnal Bisnis dan Teknologi, 20 (1). ISSN 0854-4395

[img] Text
NASJUR-2011_12-GNP-GembongJurnalbistekOK.pdf

Download (356kB)

Abstract

PT. XX Probolinggo adalah perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur yaitu dibidang pembuatan lem kayu atau lem plywood, sekaligus menangani pendistribusian untuk daerah pemasarannya yang tersebar dipulau Jawa. Dalam kegiatan produksinya PT. XX Probolinggo tidak terlepas dari kegiatan logistik. Adapun kegiatan logistik mencakup seluruh kegiatan aliran bahan dan juga informasi perusahaan. Salah satu permasalahan yang ada di perusahaan ini yaitu permasalahan yang terkait dengan pengiriman atau pendistribusian produknya dari dua lokasi pabriknya ke seluruh distributor atau daerah pemasarannya. Keterlambatan pengiriman atau rute terlalu jauh dapat menyebabkan biaya perjalanan dan modal yang tertanam dalam bentuk transportasi tersebut bertambah besar. Oleh karena itu akan dilakukan penelitian mengenai transportasi dan distribusi barang pada PT. XX Probolinggo bidang sales departemen sehingga dapat menjadikan solusi dalam pengiriman barang ke distributor di area Jawa Timur. Penelitian ini dilakukan di PT. XX Probolinggo dengan menggunakan metode transportasi dan saving matrix. Metode transportasi digunakan untuk menentukan alokasi distribusi dari masing-masing pabrik A dan B ke distributor agar permintaan semua distributor bisa di penuhi dengan biaya yang minimum. Metode saving matrix digunakan untuk menentukan rute dan pemilihan moda transportasi optimal dari masing-masing pabrik ke distributor berdasarkan alokasi yang dihasilkan metode transportasi. Berdasarkan hasil perhitungan dengan metode transportasi dihasilkan alokasi distribusi yang optimal yaitu pabrik A mengirimkan produk ke distributor Pasuruan, Lawang, Surabaya, Gresik, Magetan sedangkan pabrik B mengirimkan produk ke distributor Probolinggo, Pasuruan, Sidoarjo, Kediri, Pacitan dan Lumajang. Sementara dari hasil perhitungan menggunakan metode saving matrix diperoleh tiga rute optimal dari pabrik A dan empat rute optimal dari pabrik B dengan biaya total distribusi per bulan sebesar Rp. 126.347.783,-.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T55.4 Industrial engineering. Management engineering
Divisions: Faculty of Engineering and Information Technology > Department of Mechatronics Engineering
Depositing User: Gembong Baskoro
Date Deposited: 11 Jan 2024 00:55
Last Modified: 11 Jan 2024 00:55
URI: http://repository.sgu.ac.id/id/eprint/2614

Actions (login required)

View Item View Item